Nausea atau mual adalah sensasi tidak nyaman pada perut yang menyebabkan sensasi atau rasa ingin muntah. Keadaan ini disebabkan oleh banyak sekali faktor dan bisa menjadi sebab dari adanya penyakit tertentu.
Apa Penyebab Nausea?
Sensasi mual ini bisa disebabkan oleh banyak sekal faktor. Ada yang bisa disebabkan karena aktivitas tertentu, obat-obatan, keadaan medis hingga karena makanan. Namun secara medis nausea sering disebabkan oleh beberapa gangguan kesehatan seperti berikut:
#1. Gangguan GERD
GERD atau (Gastroesophageal Reflux Disease) adalah gangguan kesehatan yang ditandai dengan naiknya asam lambung ke kerongkongan. Keadaan ini bisa menyebabkan sensasi terbakar di dada, ulu hati hingga kerongkongan. Tak jarang GERD juga menimbulkan rasa mual hingga muntah asam dan pahit.
#2. Pengaruh Obat-Obatan
Selain karena GERD, nausea juga bisa disebabkan oleh pengaruh obat-obatan tertentu. Misalnya saja, obat-obatan untuk penderita kanker, kemoterapi dan lain sebagainya. Nah jika Anda merasakan mual oleh sebab hal tersebut, maka segera konsultasikan ke dokter spesialis untuk mendapatkan penanganan yang tepat.
#3. Adanya Infeksi Atau Virus
Perlu diketahui bahwa sering merasakan mual juga bisa menjadi indikasi adanya infeksi virus dan bakteri di dalam tubuh kita. Bakteri dan virus ini umumnya ada pada makanan yang kita makan akibat kurang menjaga kebersihan atau karena hal lain.
#4. Mabuk Perjalanan
Mual sering terjadi pada orang yang sedang dalam perjalanan entah darat,udara maupun laut. Mereka yang mengalami ini biasanya akan merasakan sensasi bergejolak yang menyebabkan mual, pusing bahkan muntah.
#5. Merasakan Rasa Sakit yang Kronis
Terakhir, nausea juga bisa disebabkan oleh rasa sakit yang berlebihan atau kronis oleh penyakit tertentu. Jenis penyakit yang bisa menyebabkan mual hingga ingin muntah antara lain batu ginjal, pankreatitis, kanker dan lain sebagainya.
Bagaimana Cara Mengatasi Nausea?
Untuk cara mengatasinya itu tergantung dari penyebab mual itu sendiri., Jika karena GERD maka bisa diatasi dengan minum obat lambung. Jika karena mabuk perjalanan, bisa diatasi dengan obat-obatan tertentu atau duduk di kursi depan samping sopir. Namun jika karena keadaan lain seperti keracunan makanan atau pengaruh obat bisa langsung dikonsultasikan ke dokter spesialis.
Kapan Kita Harus Ke Dokter?
Mual juga bisa menjadi indikasi serangan jantung. Untuk itu, segera cari bantuan medis jika merasakan mual disertai sakit kepala hebat, keringat dingin, dada kiri terasa berat dan nyeri yang menjalar hingga ke lengan kiri dan leher.
Anda juga harus segera mendapatkan pertolongan medis ketika merasakan mual disertai leher kaku, linglung, kesulitan bernafas sakit kepala kronis dan leher kaku. Selain itu, segera periksakan kesehatan Anda jika mual berkelanjutan dan Anda tidak bisa makan atau minum sama sekali dalam kurun waktu 12 jam.
Referensi: