PEMROGRAMAN BERORIENTASI OBJEK

Standard

Elika Dwi Utami_2115061024_PSTI C

DEMOSES SIMANJUNTAK: PEMROGRAMAN ORIENTASI OBJEK

OOP (Object-Oriented Programming) atau Pemrograman Berorientasi Objek adalah sebuah paradigma atau gaya dalam pemrograman yang berfokus pada objek-objek dan interaksi antara objek-objek tersebut. Dalam OOP, sebuah program dianggap sebagai kumpulan objek yang saling berinteraksi untuk mencapai tujuan tertentu.

Tujuan utama dari Pemrograman Berorientasi Objek adalah untuk mempermudah pembuatan, pengembangan, dan pemeliharaan perangkat lunak dengan memandang program sebagai kumpulan objek yang saling berinteraksi. Dengan pendekatan ini, kompleksitas perangkat lunak dapat diatasi dengan membaginya menjadi objek-objek yang lebih kecil dan lebih terkelola.

KONSEP DASAR DALAM PBO

  • Class: Tempat untuk membuat objek. Class mendefinisikan karakter atribut objek atau metode yang dapat dilakukan objek tersebut
  • Objek: turunan dari kelas sebuah instance atau hasil dari pembuatan suatu kelas. Objek memiliki atribut dan metode yang didefinisikan oleh kelas dan dapat melakukan interaksi dengan objek lain.
  • Encapsulation: konsep menyembunyikan detail internal suatu objek dari dunia luar dan hanya memungkinkan akses melalui metode publik yang ditentukan. Hal ini penting karena dengan cara ini, kita dapat menjaga data dan perilaku objek agar tidak terganggu oleh kode lain yang tidak terkait.
  • Inheritance (pewarisan): mekanisme dalam OOP untuk merancang dua atau lebih entitas yang berbeda tetapi memiliki kesamaan fitur. Cara kerja inheritance adalah menggunakan kata “extends” diikuti kata induk (parent classs) yang akan diwarisi.
  • Polymorphism: kemampuan suatu objek untuk memiliki banyak bentuk atau perilaku yang berbeda tergantung pada konteks penggunaannya. Contohnya, sebuah objek “Shape” dapat memiliki banyak bentuk yang berbeda seperti persegi, segitiga, atau lingkaran, tetapi tetap dapat dioperasikan dengan metode yang sama seperti “getArea()” atau “getPerimeter()”.

COUPLING DAN COHESION 

Coupling dalam Pemrograman Berorientasi Objek mengacu pada tingkat ketergantungan antara objek satu dengan yang lain. Semakin besar ketergantungan antara objek-objek, semakin kuat coupling-nya. Sedangkan, Cohesion dalam Pemrograman Berorientasi Objek mengacu pada tingkat kohesi atau kesatuan fungsi antara elemen-elemen dalam suatu objek. Semakin terfokus dan spesifik fungsi-fungsi dalam suatu objek, semakin tinggi tingkat kohesinya.

ACCESS MODIFIER

  • Private: member hanya dapat diakses oleh method yang sama pada class yang sama.
  • Protected: member dapat diakses oleh method yang sama pada class yang sama dan subclass-nya.
  • Public: member dapat diakses oleh method pada class yang sama, subclass-nya, dan class lain.

PERBEDAAN ABSTRACT CLASS DAN INTERFACE

Abstract class adalah sebuah class setengah jadi (abstrak) yang memuat/memiliki method dan atrribut. Abstract class sebenarnya adalah sebuah class, sehingga memiliki semua sifat dari class biasa (punya konstruktor). Hanya saja sifatnya masih abstrak, karena itu biasanya method kosong/belum di implementasikan. Namun Abstract class dapat mengimplementasikan method tersebut. Abstract class akan selalu menjadi superclass / hirarki tertinggi dari subclass-subclass-nya. Sedangkan

Interface adalah sebuah blok signature kumpulan method tanpa tubuh (konstan). Sebuah definisi method yang umum/general yang dapat menghubungkan class-class yang berbeda. Dengan kata lain, interface memungkinkan kita mengimplementasikan method yang sama terhadap class yang tidak ada hubungan sama sekali (tidak dalam satu hirarki). Oleh karena itu, interface bukanlah sebuah class, walaupun memiliki ciri yang serupa dengan abstract class.

JURNAL PERKULIAHAN PERTEMUAN 10 REKAYASA PERANGKAT LUNAK: SYSTEM DESIGN & CLASS DIAGRAM

Standard

Elika Dwi Utami_2115061024_PSTI-D

SYSTEM DESIGN

See the source image

System Design menjadi tahap ketiga dalam metode SDLC (System Development Life Cycle) yang meliputi tahap design dan prototyping. System Design adalah proses yang mengartikan elemen sistem seperti architecture, module dan komponen, serta interface (antarmuka) yang berbeda dari komponen dan data yang melewati sistem itu. Tahapan ini akan menghasilkan prototype dan beberapa output lain meliputi dokumen berisi desain, pola, dan komponen yang diperlukan untuk mewujudkan proyek tersebut.

Setelah spesifikasi, kemudian dilakukan perancangan sistem sebagai tahapan kelanjutannya. Tahap ini disebut sebagai cetak biru, di mana sistem sudah siap untuk dikembangkan mulai dari implementasi, analisis sistem, hingga tenaga pendukung sistem yang akan dikembangkan. Pada tahap ini, features dan operasi-operasi pada sistem dideskripsikan secara detail. Aktivitas-aktivitas yang dilakukan adalah:

  • Menganalisa interaksi obyek dan fungsi pada sistem.
  • Menganalisa data dan membuat skema database.
  • Merancang user interface.

CLASS DIAGRAM

Class diagram adalah salah satu jenis diagram struktur pada UML yang menggambarkan dengan jelas struktur serta deskripsi class, atribut, metode, dan hubungan dari setiap objek. Ia bersifat statis, dalam artian diagram kelas bukan menjelaskan apa yang terjadi jika kelas-kelasnya berhubungan, melainkan menjelaskan hubungan apa yang terjadi.  Class Diagram ini sesuai jika diimplementasikan ke proyek yang menggunakan konsep object-oriented karena gambaran dari class diagram cukup mudah untuk digunakan.

Fungsi Class Diagram:

Diagram kelas ini memiliki beberapa fungsi, fungsi utamanya yaitu menggambarkan struktur dari sebuah sistem. Berikut ini adalah fungsi-fungsi lainnya:

  • Menunjukan struktur dari suatu sistem dengan jelas.
  • Meningkatkan pemahaman tentang gambaran umum atau skema dari suatu program.
  • Dapat digunakan untuk analisis bisnis dan digunakan untuk membuat model sistem dari sisi bisnis.
  • Dapat memberikan gambaran mengenai sistem atau perangkat lunak serta relasi-relasi yang terkandung di dalamnya.

Keunggulan Class Diagram:

Menggunakan diagram kelas memberikan banyak keunggulan bagi proses pengembangan perangkat lunak dan dalam bisnis. Berikut ini adalah keunggulan dari diagram kelas:

  • Diagram kelas berfungsi untuk menjelaskan suatu model data untuk sebuah program, baik model data sederhana maupun kompleks.
  • Memberikan gambaran umum tentang skema aplikasi dengan jelas dan lebih baik.
  • Membantu kamu untuk menyampaikan kebutuhan dari suatu sistem.

Komponen Penyusun Class Diagram:

Contoh komponen class diagram

  • Komponen atas

Komponen ini berisikan nama class. Setiap class pasti memiliki nama yang berbeda-beda, sebutan lain untuk nama ini adalah simple name (nama sederhana).

  • Komponen tengah

Komponen ini berisikan atribut dari class, komponen ini digunakan untuk menjelaskan kualitas dari suatu kelas. Atribut ini dapat menjelaskan dapat ditulis lebih detail, dengan cara memasukan tipe nilai.

  • Komponen bawah

Komponen ini menyertakan operasi yang ditampilkan dalam bentuk daftar. Operasi ini dapat menggambarkan bagaimana suatu class dapat berinteraksi dengan data.

Simbol-Simbol Class Diagram:

simbol class diagram

Sifat-Sifat Class Diagram:

Sifat-sifat Class (visibility) merupakan properti dalam pendefinisian atribut dan operasi dalam suatu class. Terdapat 3 tingkat visibility, yaitu:

  • Private (-): tidak dapat diakses dari luar class
  • Protected (#): hanya dapat dipanggil oleh class yang bersangkutan dan yang mewarisinya
  • Public (+): dapat dipanggil secara umum oleh siapa saja

Hubungan Antar Class Diagram:

  • Asosiasi, hubungan yang menyatakan kelas yang memiliki atribut seperti kelas lain atau membutuhkan informasi mengenai eksistensi class lain.
  • Agregasi, hubungan yang menggambarkan bahwa salah satu classnya merupakan bagian dari suatu kumpulan.
  • Pewarisan/inheritance, hubungan yang menyatakan urutan jenjang (hirarki) antar class.

Contoh Class Diagram:

TENTANG CLASS DIAGRAM! Pengertian, Simbol dan Contohnya!

Nama Anggota Kelompok 7 PSTI D:

  • Elika Dwi Utami                (2115061024)
  • Haikal Reihan Maulidan (2115061085)
  • M Zahid Hidayat               (2115061097)
  • Murti Sari Dewi                (2115061124)

Judul Project: Sistem Cari Kost Online Berbasis Web

 

Referensi:

Roger Pressman- Edisi 7 Buku 1 Pendekatan Praktisi Edisi 7, Penerbit Andi Yogyakarta (Versi Indonesia)

Memahami System Development Life Cycle – Accounting (binus.ac.id)

System Design (Desain) Adalah: Pengertian, Jenis, Macam Manfaatnya! (rifqimulyawan.com)

Memahami Class Diagram Lebih Baik – Dicoding Blog

Class Diagram Adalah: Pengertian, Manfaat, Komponen dan Contohnya – Accurate Online

KUIS PENGETAHUAN LINGKUNGAN

Standard

Nama: Elika Dwi Utami

NPM: 2115061024

Kelas: Teknik Informatika D

Dosen Pengampu: Rio Ariesta Pradipta, S.Kom, M.T.I

KEMISKINAN DI LAMPUNG

Angka Kemiskinan di Lampung Masih Tinggi – Harian Pilar

Angka kemiskinan di Provinsi Lampung menunjukkan kenaikan selama pandemi Covid-19. Data Badan Pusat Statisik (BPS) mencatat jumlah penduduk miskin Lampung sebelum pandemi pada September 2019 berjumlah 1.041.480 jiwa atau 12,3% dari total penduduk. Namun, pada Maret 2020 angkanya meningkat menjadi 1.049.320 jiwa (12,34%).

Penduduk usia kerja yang terdampak Covid-19 pada September 2020 mencapai 655,9 ribu jiwa (10,25%). Hal itu ikut mendorong naiknya angka kemiskinan Lampung, di mana ada sebanyak 52 ribu menjadi penganggur dan 549,7 ribu pekerja mengalami pengurangan jam kerja.

Apa Akar Masalah yang Terjadi?

Mengenai faktor-faktor yang berpengaruh pada tingkat kemiskinan di Lampung,  ada beberapa indikator terkait kemisikinan di Lampung diantaranya yaitu harga komoditas bahan pokok yang belum terkendali, laju inflasi umum pada Maret-September relatif rendah, penduduk usia kerja yang terdampak Covid-19, dan adanya pengaruh angka penerima bantuan sosial baik dari pusat maupun daerah untuk golongan masyarakat bawah. Selain itu, secara umum ada bebeberapa faktor penyebab terjadinya kemiskinan, antara lain:

1). Pendidikan yang Rendah. Tingkat pendidikan yang rendah menyebabkan seseorang kurang mempunyai keterampilan tertentu yang diperlukan dalam kehidupannya. Keterbatasan pendidikan atau keterampilan yang dimiliki seseorang menyebabkan keterbatasan kemampuan seseorang untuk masuk dalam dunia kerja.

2).Malas Bekerja. Adanya sikap malas (bersikap pasif atau bersandar pada nasib) menyebabkan seseorang bersikap acuh tak acuh dan tidak bergairah untuk bekerja.

3).Keterbatasan Sumber Alam. Suatu masyarakat akan dilanda kemiskinan apabila sumber alamnya tidak lagi memberikan keuntungan bagi kehidupan mereka. Hal ini sering dikatakan masyarakat itu miskin karena sumberdaya alamnya miskin.

4). Terbatasnya Lapangan Kerja. Keterbatasan lapangan kerja akan membawa konsekuensi kemiskinan bagi masyarakat. Secara ideal seseorang harus mampu menciptakan lapangan kerja baru sedangkan secara faktual hal tersebut sangat kecil kemungkinanya bagi masyarakat miskin karena keterbatasan modal dan keterampilan.

5). Keterbatasan Modal. Seseorang miskin sebab mereka tidak mempunyai modal untuk melengkapi alat maupun bahan dalam rangka menerapkan keterampilan yang mereka miliki dengan suatu tujuan untuk memperoleh penghasilan. 6. Beban Keluarga. Seseorang yang mempunyai anggota keluarga banyak apabila tidak diimbangi dengan usaha peningakatan pendapatan akan menimbulkan kemiskinan karena semakin banyak anggota keluarga akan semakin meningkat tuntutan atau beban untuk hidup yang harus dipenuhi.

Siapa yang Terdampak?

Yang terdampak tentunya adalah para masyakarat Provinsi Lampung yang tidak dapat memenuhi kebutuhan pokoknya. Masyarakat ini bisanya tergolong dalam masyarakat yang tidak memiliki pekerjaan, terutama di masa pandemi seperti sekarang ini. Selain itu, terdampak juga pada kepala keluarganya sudah memiliki pekerjaan tetapi belum mampu memenuhi kebutuhan keluarganya. Serta untuk pemerintah provinsi Lampung yang akan dianggap tidak mampu untuk mengatasi permasalahan kemiskinan ini.

Analisa solusi yang dapat dilakukan untuk menyelesaikan masalah

Beberapa langkah konkrit yang dilakukan pemerintah sebagai upaya untuk percepatan penanggulangan kemiskinan dan pengurangan pengangguran, dijabarkan dalam berbagai program yang diharapkan menjadi instrumen utama kegiatan tersebut. Contohnya, Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri yang merupakan ekspansi dan integrasi program-program penanggulangan kemiskinan. Program PNPM Mandiri merupakan program andalan pemerintah dalam percepatan penanggulangan kemiskinan serta perluasan kesempatan kerja.

Selain itu, meningkatkan pendidikan di Lampung merupakan indikator yang paling berpengaruh dalam penurunan kemiskinan. Rata-rata lama sekolah berkaitan dengan pertumbuhan ekonomi terhadap penurunan jumlah penduduk miskin menunjukan bahwa pertumbuhan berpengaruh negatif dan signifikan dalam mengurangi kemiskinan, namun pengaruh pertumbuhan ekonomi tersebut relatif tidak terlalu besar. Masalah utama untuk meningkatkan kualitas Pendidikan di Lampung adalah biaya/ekonomi masyarakat yang rendah, akses antara lokasi rumah dan sekolah terlalu jauh, dan pemahaman masyarakat akan pentingnya pendidikan formal masih rendah. Hal yang perlu di prioritaskan untuk diintervensi adalah menurunkan lagi anak-anak yang putus sekolah (Dinas Pendidikan).

Pemerintah juga dapat menerapkan kebijakan yang menarik minat masyarakat Lampung untuk membuat usaha masing-masing, ini berfungsi agar masyarakat dapat menyelesaikan kemiskinan yang terjadi pada keluarganya serta dapat berfungsi untuk membuka lapangan kerja baru bagi masyarakat sekitarnya.

Siapa saja yang harus menerapkan solusi berdasarkan analisa no.3?

Untuk menerapkan solusi berdasarkan analisa nomor 3, diperlukan kerja sama antara masyarakat maupun pemerintah. Pemerintah Lampung dapat menyelesaikan masalah kemiskinan ini dengan membuat kebijakan yang tepat dan menarik. Lalu,  untuk masyarakatnya dapat membantu dengan mendukung kebijakan-kebijakan yang dibuat oleh pemerintah Lampung tersebut, karena segala sesuatu akan berjalan dengan baik apabila semua pihak dapat bekerja sama dalam mengatasi masalah kemiskinan ini.

Referensi:

https://www.gatra.com/detail/news/503772/ekonomi/penduduk-miskin-lampung-meningkat-akibat-pandemi

http://jurnal.uinbanten.ac.id/index.php/tazkiya/article/view/206

https://www.scribd.com/document/442018922/Buku-Menggali-Akar-Kemiskinan-di-Lampung-pdf

http://kotaku.pu.go.id:8081/wartaarsipdetil.asp?mid=7227&catid=2&

KUIS PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI

Standard

Nama: Elika Dwi Utami

NPM: 2115061024

Kelas: Teknik Informatika D

Dosen Pengampu: Rio Ariesta Pradipta, S.Kom, M.T.I

 

KUIS PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI

  1. Menurut anda bagaimana perkembangan teknologi informasi dan komputer (TIK) pada saat ini di Indonesia? Menurut pandangan anda dalam 10 tahun kedepan perkembangan teknologi apa yang akan sangat berpengaruh di dalam kehidupan masyarakat Indonesia secara umum dan bagaimana kita menyikapinya?

Jawab:

TIK berkembang dengan sangat pesat hingga saat ini. Saat ini, jarak dan waktu seakan tidak lagi menjadi halangan dalam berkomunikasi. Orang yang berada di pulau yang berbeda bahkan negara yang berbeda kini sudah mampu melakukkan komunikasi bahkan mampu ditampilkan secara visual. Salah satu hal yang sedang menjadi trend sat ini adalah kegiatan yang berbasis internet dan elektronik. Beberapa contoh diantaranya adalah e-learnig, e-banking, e-library, e-labolatory, e-mail dan sebagainya. Aktivitas-aktivitas berbasis elektronik ini sudah pasti sangat membantu kegiatan manusia. Dengan hal tersebut di atas, dimensi ruang dan waktu tidak lai menjadi hambatan. Selain itu, proses pengolahan data pun semakin cepat dan efisien. Berbagai barang contoh dari perkembangan teknologi antara lain televisi, handphone, laptop, mesin-mesin, mobil motor dan lainnya sudah menjadi barang-barang yang tidak asing lagi bagi masyarakat. Perkembangan TIK pun semakin pesat seiring dengan ditemukannya alat-alat yang lebih canggih.

Berikut adalah beberapa perkembangan teknologi yang saat ini terjadi di Indonesia, antara lain:

1. Dalam Dunia Pendidikan

Di masa pandemi seperti saat ini yang mengharuskan segala aktivitas dilakukan di rumah termasuk dalam menempuh pendidikan namun dengan adanya TIK yang dulu awalnya tidak terpikirkan dapat belajar dari jarak jauh sekarang semua itu dirasakan pelajar maupun tenaga pendidik menggunakan teknologi yang ada untuk melakukan virtual meeting, membuat bahan pembelajaran dalam bentuk elektronik seperti buku. Selain itu dengan adanya e-library,  e-learning, email juga membantu dalam dunia pendidikan di Indonesia saat ini.

2. Dalam Dunia Bisnis

Saat ini dunia bisnis atau perdagangan sangat di perhitungkan apalagi dengan perdagangan online bahkan sudah semakin banyak e-commerce yang menunjang aktivitas untuk melakukan jual beli orang tidak perlu harus keluar rumah pun bisa mendapat barang yang mereka butuhkan. Bahkan pembayaran pun juga sudah didukung dengan adanya e-money maupun e-banking.

3. Dalam Dunia Kesehatan

Dalam dunia kesehatan saat ini sudah ada konsultasi dengan dokter terpercaya tanpa harus bertatap muka, bertanya seputar kesehatan dalam sebuah aplikasi buatan komputer seperti misalnya halodoc. Kemudian tersedia juga e-medicine untuk membantu menebus obat atau membeli obat di apotek yang terhubung dalam aplikasi.

4. Kegiatan Distribusi dan Transportasi

Kegiatan Distribusi dan Transportasi juga banyak menggunakan bantuan teknologi komputer dalam sebuah aplikasi yang mempermudah memesan kendaraan, pesan antar barang maupun makanan. Dan sudah banyak ditemukan di Indonesia berbagai pengemudi ojek online dll.

Dalam 10 tahun kedepan akan lebih banyak lagi teknologi-teknologi modern yang sebelumnya bahkan kita tak akan menyangka akan seperti itu, menurut saya 10 tahun ke depan akan ada beberapa kemungkinan perkembangan teknologi sebagai berikut:

1. Layanan Berbasis Smartphone

Dalam 10 tahun dari sekarang, teknologi 5G akan jadi standar dalam kehidupan kita. Hal ini akan berdampak pada banyak hal. Segala sesuatunya akan selalu berbasis smartphone karena internet cepat yang terhubung di dalamnya. Aspek yang akan paling terasa adalah soal pembayaran mobile. Ketika sekarang saja pembayaran cashless sudah umum, di 10 tahun mendatang, bermodal aplikasi dompet digital di smartphone kita, transaksi keuangan tak akan mengenal ‘kertas’ lagi.

2. Drone Pengantar Barang

Drone pengantar barang ini sangat diupayakan pengembangannya, mengingat waktu pengiriman yang jadi lebih singkat dan juga efisiensi biaya yang jauh lebih murah ketimbang barang yang diantar manusia.

3. Kasir Otomatis

Teknologi ini berbasis tiga hal, camera vision, sensor rak, serta teknologi RFID yang menggunakan identifikasi elektromagnetik untuk melacak tag di produk yang dibeli, sehingga tagihan bisa langsung masuk ke rekening Anda. Tentu saat ini berbagai teknologi ini masih sangat terbatas untuk diterapkan di cakupan yang lebih luas. Namun tak perlu tunggu 10 tahun, dalam beberapa tahun lagi saja konsep ini akan segera jadi standar di banyak tempat. Kemudahan tanpa antri bagi konsumen dan pelacakan barang yang kosong bagi ritel akan membuat proses belanja akan makin efisien.

4. Layar Interaktif

Layar interaktif kini sudah sering kita temui di berbagai tempat, seperti minimarket serta kantor pemerintahan. Namun dalam sepuluh tahun ke depan, semua tempat akan menggunakan layar interaktif semacam ini untuk memudahkan konsumen. Deretan tempat yang akan menggunakan teknologi ini adalah ritel pakaian serta restoran. Hal ini akan meminimalisir waktu antri dan memudahkan konsumen untuk memilih apa yang diinginkan dengan lebih cepat. Teknologi ini pun akan lebih dipilih oleh perusahaan karena akan memangkas jumlah pegawai jadi lebih efisien, sembari konsumen bisa menikmati produk dengan lebih efektif.

5. Mobil Listrik

hampir semua erusahaan produsen mobil sudah mencanangkan bahwa hingga 2023 mendatang, akan jadi transisi untuk mengakhiri era mobil bensin. Diharapkan di atas tahun 2023, jalanan dipenuhi mobil baru yang berbasis listrik. Di dekade mendatang, diharapkan mobil bensin sudah tidak ada. Di Indonesia, deretan regulasi menguntungkan sudah diberikan untuk pengguna mobil listik, dan diharapkan harga mobil listrik pun jadi makin terjangkau untuk penggunaan yang lebih meluas.

Bagaimana Menyikapi hal tersebut?

Di era seperti sekarang ini harus dihadapi dengan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas, kreatif, dan berinovasi yang mempunyai daya saing. Karena seperti yang kita ketahui revolusi industri 4.0 telah membawa inovasi teknologi yang membawa dampak disrupsi atau perubahan fundamental terhadap kehidupan masyarakat. Dimana saat ini sudah banyak aktivitas manusia yang sudah tergantikan oleh teknologi digital bahkan ada beberapa yang sudah digantikan dengan robot.

Adanya pergeseran tenaga kerja manusia kearah digitalisasi merupakan bentuk tantangan yang harus dihadapi oleh setiap manusia. Peran manusia setahap demi setahap diambil alih oleh mesin otomatis. Sebagai generasi penerus sudah sewajarnya harus dapat menjadi personal yang siap untuk bersaing tidak hanya di Negara sendiri, namun juga di ranah global. Karena di era ini terlebih dengan adanya MEA dimana pasar-pasar dari berbagai Negara ikut bersaing. Kita tidak bisa menjadi pribadi yang biasa-biasa aja. Oleh karena itu, perlunya dorongan peningkatan peningkatan SDM agar mampu berdaya saing global.

2. Analisa kasus berikut ini. Anda adalah seorang yang paham tentang dunia TIK, kemudian seorang kawan meminta bantuan berdasarkan kemampuan anda di bidang TIK. Kawan anda adalah seorang vlogger terkenal, dia meminta bantuan anda untuk membangun sebuah environment Small Office Home Office (SOHO) yang akan digunakan sebagai tempat kerja tim vlogger teman anda, dengan bantuan anda rumah ini akan menjadi sebuah SOHO yang nyaman digunakan untuk kerja. Saat ini tempat ini adalah rumah besar dua lantai yang kosong dengan 1 ruang besar dan 5 kamar tidur yang akan dijadikan ruang kerja. Tempat kerja dengan teknologi multimedia yang terhubung dengan jaringan internet kecepatan tinggi agar memudahkan pekerjaan tim vlogger. Di tempat itu menjadi kantor soho tim dan akan dikerjakan produksi video, research market, podcast studio, broadcast stream live. Menurut analisa anda apa saja yang harus anda kerjakan dan apa saja yang anda butuhkan untuk membangun sebuah multimedia soho untuk mendukung kerja tim vlogger kawan anda?

Jawab:

SOHO (Small Office Home Office) adalah istilah yang mengacu pada bisnis atau usaha kecil yang dilakukan dirumah. Mobilitas kita yang semakin tinggi dan semakin terbatasnya jarak dan waktu membuat rumah bisa sebagai pilihan untuk melakukan usaha dengan nilai strategis yang tinggi. Beberapa keuntungan yang bisa di dapat dengan menggunakan konsep ini, antara lain:
1. Kita bisa menghemat waktu perjalanan dan menghindari kemacetan yang menjadi bagian kehidupan di kota-kota besar.
2. Kita bisa lebih fleksibel dalam mengatur waktu dan bisa menjadikan nya part-time dari pekerjaan utama kita.
3. Suasana kantor dirumah menjadi nyaman karena rumah kita sendiri dan dekat dengan kehangatan keluarga.
Konsep sederhana jaringan SOHO sama seperti type jaringan LAN (Lokal Area Network) yang tidak terhubung dengan jaringan luar (internet). Topologi yang digunakan yaitu dengan menerapkan topologi star melalui koneksi ethernet atau wifi. Sehingga dengan menerapkan konsep seperti ini maka proses pengiriman data dari client ke server akan berlangsung cepat.
Untuk koneksi antara client dengan server harus dilakukan konfigurasi setiap perangkat dengan menambahkan ip address. Dimana dengan IP Adress ini maka setiap perangkat akan saling berhubungan atau berkomunikasi.

Perangkat yang di butuhkan jaringan SOHO:

1. PC SERVER
PC SERVER yaitu perangkat yang berbentuk CPU yang berfungsi untuk tempat penyimpanan data atau file aplikasi dan server inilah yang di akses oleh semua client yang terhubung kedalam satu jaringan. Sehingga server harus cukup spesifikasi untuk bisa menangani akses dari client.
2. PC Client
PC Client dalah perangkat yang digunakan oleh client untuk mengakses data ke server. Sama fungsinya seperti PC client, ada juga client menggunakan laptop atau smartphone menggunakan media wifi untuk koneksinya.
3. SWITCH
Switch dipergunakan untuk menyambungkan beberapa perangkat menjadi dalam satu jaringan dengan menggunakan media kabel.
4. Wifi
Wi-Fi adalah perangkat yang digunakan untuk menyambungkan beberapa perangkat dengan menggunakan media wireless. Kemudahan dengan menggunakan media wireless yaitu perangkat yang terkoneksi dengan wireless lebih mudah untuk bisa pindah tempat.
5. Router Mikrotik
Router adalah bertugas sebagai jembatan antara komputer jaringan lokal dengan komputer yang berada di jaringan lain. Dapat diartikan juga bahwa router adalah media penghubung dalam jaringan berskala besar dengan berbagai macam segmen ip yang berbeda-beda. Mikrotik adalah sistem operasi dan perangkat lunak yang dapat digunakan untuk menjadikan komputer menjadi router network yang handal, mencangkup berbagai fitur yang dibuat untuk ip network dan jaringan wireless, cocok digunakan oleh ISP dan provider Hotspot.

 

JURNAL PERKULIAHAN PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI: COMUNICATING DIGITAL CONTENT

Standard

Elika Dwi Utami_2115061024_PSTI-D

COMUNICATING DIGITAL CONTENT

Consistent Member Engagement: 6 Best Practices for Effective Communication

Communication Digital Content atau Komunikasi Digital merupakan proses di mana dua atau lebih komputer atau perangkat mentransfer data, instruksi, dan informasi dikenal sebagai komunikasi digital. Bahkan komputer terkecil dan perangkat dapat berkomunikasi langsung satu sama lain, dengan ratusan komputer di perusahaan jaringan, atau dengan jutaan komputer lain di seluruh dunia – seringkali melalui Internet. Pengertian lainnya, Komunikasi Digital adalah teknologi yang berbasis sinyal elektrik komputer, dimana sinyalnya bersifat terputus-putus dan menggunakan sistem bilangan biner. Bilangan biner tersebut akan membentuk kode-kode yang merepresentasikan suatu informasi tertentu.

Dalam melakukan komunikasi digital terdapat beberapa perangkat yang diperlukan, antara lain :

1. Perangkat pengirim, yang berfungsi dalam melakukan instruksi pengiriman data atau informasi.

2. Media transmisi, merupakan media yang digunakan sebagai tempat data atau saluran komunikasi.

3. Perangkat penerima, merupakan perangkat yang berperan dalam menerima instruksi, data atau informasi.

 Jenis Jaringan Komputer 

1. Berdasarkan Luas Area

– Local Area Network ( LAN )

jaringan LAN berfungsi untuk menghubungkan perangkat jaringan dalam kondisi jangkauan yang relatif kecil. Contoh penerapan jaringan LAN yaitu sistem jaringan pada sekolah, kantor, maupun rumah. Banyak orang yang cenderung menggunakan konektivitas tertentu, terutama pada token ring dan ethernet. Selain itu, LAN juga menyediakan teknologi jaringan wireless dengan menggunakan Wifi dan lebih dikenal dengan Wireless Local Area Network ( WLAN ).

– Metropolitan Area Network ( MAN )

MAN adalah jaringan yang menghubungkan antara satu perangkat komputer dengan perangkat yang lain dalam ruang lingkup kota pada jaringan yang sama. Jenis jaringan ini lebih besar dari dari jaringan Local Area Network ( LAN ).

– Wide Area Network ( WAN )

WAN merupakan kumpulan dari Local Area Network ( LAN ) yang tersebar secara geografis. Jaringan WAN cenderung untuk menggunakan teknologi seperti ATM, X.25, serta Frame Relay untuk konektivitas jarak yang lebih jauh lagi.

– Personal Area Network ( PAN )

jaringan ini mencakup wilayah yang lebih kecil, misalnya saja pada kantor, dan rumah. Biasanya, banyak digunakan hanya untuk keperluan internet, serta printer. Dan tidak memerlukan resources yang besar untuk menggunakan jaringan PAN.

– Cluster Area Network ( CAN )

CAN dapat dibilang memiliki kesamaan dengan MAN, namun lebih terbatas dalam ruang lingkup kampus atau akademisi. Untuk jaringan ini, lebih banyak digunakan untuk keperluan praktek lab, email, pembaruan kelas, dan lain sebagainya.

– Internet

Internet adalah jaringan komputer terbesar yang pernah diciptakan oleh manusia. Ruang lingkup dari internet mencakup hampir seluruh penjuru dunia. Siapapun dapat mengakses berbagai sumber informasi dalam berbagai perangkat komputer, seperti PC, smartphone, laptop, tablet, TV, dan lain sebagainya.

2. Berdasarkan Media Penghantar

– Wire Network

Wire Network adalah network yang menggunakan kabel sebagai media penghantar. Jenis kabel yang umum digunakan pada network biasanya terbuat dari bahan tembaga. Ada juga jenis kabel lain yang menggunakan bahan fiber optik atau serat optik.

- Wireless Network

menggunakan media penghantar berupa gelombang radio atau cahaya. Oleh sebab itu, pengguna dapat dengan mudah mengakses network tanpa harus memasang kabel pada komputernya.

3. Berdasarkan Pola Operasi

- Client Server

Client Server adalah network yang memiliki satu atau lebih komputer, yang dapat melayani komputer lain. Komputer yang melayani ini disebut server, sedangkan komputer yang dilayani disebut client. Contoh server antara lain, yaitu web server, fire server, dan lain sebagainya.

- Peer to Peer

Peer to Peer adalah network yang setiap komputernya bisa melayani atau dilayani pada saat bersamaan. Peer to Peer banyak diimplementasikan pada LAN, akan tetapi kemungkinan besar juga digunakan pada jenis network yang lebih besar cakupannya.

Standar dan Protokol Komunikasi Jaringan

1. Ethernet

Ethernet atau Internet adalah standar jaringan yang tidak menentukan pusat komputer atau perangkat di jaringan ( node ) harus mengontrol ketika data dapat ditransmisikan.

2. Cincin Token

Token ring standar menetapkan bahwa komputer dan perangkat pada jaringan berbagi atau melewati sinyal khusus.

3. TCP / IP

TCP / IP protokol adalah jaringan yang mendefinisikan bagaimana pesan ( data ) dirutekan dari satu jaringan ke jaringan lainnya.

4. Wifi

Wi-Fi mengidentifikasi jaringan apa pun berdasarkan standar 802.11 yang menentukan bagaimana dua perangkat nirkabel berkomunikasi melalui udara satu sama lain.

5. Bluetooth

Bluetooth adalah protokol jaringan yang mendefinisikan bagaimana dua perangkat Bluetooth menggunakan gelombang radio jarak pendek untuk mengirimkan data.

7. Ultra – Wideband ( UWB )

UWB (ultra-wideband) adalah standar jaringan yang menentukan bagaimana dua perangkat UWB menggunakan gelombang radio jarak pendek untuk berkomunikasi dengan kecepatan tinggi satu sama lain.

8. IrDA

IrDA mentransmisikan data secara nirkabel melalui gelombang cahaya inframerah ( IR ).

9. RFID

RFID adalah protokol yang mendefinisikan bagaimana jaringan menggunakan sinyal radio untuk berkomunikasi dengan tag yang ditempatkan di atau dilampirkan ke objek, hewan, atau seseorang.

10. NFC

NFC atau komunikasi jarak dekat adalah protokol, berdasarkan RFID, yang mendefinisikan bagaimana jaringan menggunakan sinyal radio jarak dekat untuk berkomunikasi antara dua perangkat atau objek yang dilengkapi dengan teknologi NFC.

11. LTE

LTE adalah standar jaringan yang menentukan seberapa tinggi kecepatan transmisi seluler menggunakan radio siaran untuk mengirimkan data untuk komunikasi seluler.

Topologi Pada Jaringan Komputer

Jaringan Komputer memiliki topologi yang mengacu dengan tata letak sebuah perangkat yang harus terhubung. Biasanya topologi dikenal dengan bentuk bahkan struktur virtual pada jaringan. Bentuknya tidak pasti sesuai dengan tata letak fisik yang sebenarnya pada perangkat jaringan.

1. Topologi Bus

Jaringan bus memakai kabel untuk tulang punggungnya, kabel ini fungsinya sebagai media dalam berkomunikasi dan berkomunikasi dengan perangkat yang lain di jaringan dengan mengirim pesan siaran lewat kabel yang dihubungkan oleh 2 perangkat, namun penerimanya saja yang dituju dan benar-benar menerima serta memproses pesan itu.

2. Topologi Ring

Jaringan cincin mempunyai dua tetangga dengan tujuan komunikasi. Pesan perjalanan lewat cincin menuju arah yang baik dan sama dengan “searah jarum jam” bahkan “berlawanan arah jarum jam”.

3. Topologi Bintang

Jaringan pada rumah sering menggunakan topologi ini yang punya titik koneksi terpusat yang dikenal “hub node” dan mungkin adalah hub jaringan, router, dan switck. Topologi ini dihubungkan dengan hub melalui Unshielded Twisted Pair atau UPT Ethernet.

4. Topologi Pohon

Topologi ini bergabung bersama topologi bintang dalam membentuk topologi bus. Dengan bentuknya paling sederhana, biasanya perangkat jun saja yang bisa terhubung secara langsung ke bus pohon dan per hub mempunyai fungsi sebagai akar daripada pohon perangkat.

5. Topologi Mesh

Topologi ini diperkenalkan dengan konsep rute, tidak sama dengan topologi lain berbagai besan yang bisa dikirim di jaringan mesh bisa mengambil salah satu atau beberapa jalur yang kemungkinan dari sumber menuju tujuan.

Macam-macam Perangkat Jaringan Komputer

1. Server

Server berfungsi sebagai tempat atau media untuk menyimpan informasi, serta mengelola jaringan komputer. Server memiliki spesifikasi yang lebih tinggi dari client. Karena tujuan dari dibuatnya server memang untuk melayani komputer client.

2. Network Interface Card (NIC)

NIC dapat disebut juga dengan LAN Card Expansion Board yang digunakan supaya komputer dapat terhubung dengan jaringan. Ethernet terbagi menjadi empat jenis, yaitu ethernet (10 Mbit/detik), fast ethernet (100 Mbit/detik), gigabit ethernet (1000 Mbit/detik), dan tengig (10000 Mbit/detik).

3. Kabel jaringan

Kabel merupakan media untuk menghubungkan satu perangkat dengan perangkat yang lain. Terdapat beberapa jenis kabel untuk pembuatan saluran jaringan. Diantaranya adalah kabel coaxial, fiber optic, dan twisted pair.

4. Hub dan Switch

Switch merupakan perangkat jaringan komputer yang berfungsi untuk menghubungkan beberapa komputer. Secara fisik, bentuk dari switch sama dengan hub, namun jika dilihat dari sisi logika switch sama dengan bridge. Switch memiliki dua tipe, yaitu unmanaged switch yang merupakan tipe termurah. Dan managed switch yang merupakan tipe termahal.

5. Router

Router adalah perangkat jarkom yang berfungsi untuk menghubungkan jaringan LAN ke dalam suatu jaringan WAN, serta mengelola lalu lintas dari data di dalamnya. Router dapat menentukan jalur terbaik, karena memiliki tabel routing untuk melakukan pencatatan terhadap semua alamat dalam jaringan.

6. Bridge

Bridge adalah sebuah piranti yang digunakan untuk meneruskan lalu lintas antara segmen jaringan berdasarkan informasi pada sebuah data link. Bridge juga memiliki fungsi untuk membagi jaringan yang besar menjadi beberapa jaringan kecil.

7. Modem

Modem merupakan perangkat yang digunakan untuk menghubungkan antara perangkat komputer, dengan penyedia layanan internet atau disebut juga dengan Internet Service Provider ( ISP ).

8. Repeater

Repeater adalah suatu perangkat yang berfungsi untuk memperkuat dan meregenerasi jaringan dan sinyal yang masuk. Repeater berusaha untuk mempertahankan integritas dari sinyal jaringan. Kelemahan dari repeater sendiri adalah tidak dapat melakukan filter traffic dalam jaringan.

9. Wireless card

Wireless card merupakan perangkat yang wajib digunakan apabila anda ingin terhubung dalam jaringan nirkabel. Rata–rata komputer jenis terbaru sudah menggunakan perangkat yang mendukung wireless card. Namun, anda juga bisa menambahkannya sendiri pada komputer anda.

Referensi:

Discovering Computers 2016: Tools, Apps, Devices, and Impact of Technology.

https://mediaindonesia.com/teknologi/433330/jaringan-komputerpengertian-jenis-transmisi-dan-topologi

https://www.baktikominfo.id/id/informasi/pengetahuan/protokol_jaringan_komputer_pengertian_fungsi_dan_jenisnya-710

JURNAL PERKULIAHAN PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI: OPERATING SYSTEMS

Standard

Elika Dwi Utami_2115061024_PSTI D

OPERATING SYSTEMS

See the source image

Operating Systems (OS) atau Sistem Operasi adalah salah satu software atau perangkat lunak yang tugasnya bertanggung jawab mengatur dan mengontrol kerja hardware atau perangkat keras serta menjalankan software atau aplikasi di dalam sebuah sistem komputer. Karena sistem operasi dapat memungkinkan suatu aplikasi bisa berfungsi, maka sistem operasi disebut sebagai essential component. Komputer dan sistemnya hanya bisa berfungsi karena adanya sistem operasi kecuali apabila komputer sedang dalam keadaan booting.

Bagian-Bagian Sistem Operasi:

  • Mekanisme Boot, yaitu meletakan kernel ke dalam memory kernel, kernel dapat dikatakan sebagai inti dari Sistem Operasi.
  • Command Interpreter atau Shell, bertugas untuk membaca input berupa perintah dan menyediakan beberapa fungsi standar dan fungsi dasar yang dapat dipanggil oleh aplikasi/program maupun piranti lunak lain. Contoh dari Shell adalah: Command prompt pada Windows Xp (DOS pada Windows 98), XTerm dan Konsole di Mesin Linux (Unix).
  • Resource Allocator, Sistem Operasi bertugas mengatur dan mengalokasikan sumber daya dari perangkat.
  • Handler, handler berperan dalam mengendalikan sistem perangkat agar terhindar dari kekeliruan (error) dan penggunaan sumber daya yang tidak perlu.
  • Driver, untuk berinteraksi dengan hardware sekaligus mengontrol kinerja hardware.

Fungsi Sistem Operasi:

  • Untuk menjalankan operasi dasar pada komputer.
  • Untuk mengatur kerja hardware dan juga software.
  • Untuk menyajikan tampilan.
  • Untuk wadah aplikasi atau program.
  • Untuk mengkoordinasi kerja perangkat komputer.
  • Untuk mengawasi dan melindungi jalannya suatu fungsi program.
  • Untuk mengoptimalkan fungsi perangkat komputer.

Cara Kerja Sistem Operasi:

  • Melakukan manajemen proses. Artinya sistem operasi melakukan penjadwalan, pembuatan file, penghapusan file, dan lain sebagainya.
  • Sistem operasi komputer hanya bisa bekerja setelah menerima instruksi dari penggunanya.
  • Setelah menerima instruksi, kemudian dikelola atau diubah menjadi informasi yang diterima oleh perangkat lunak atau software yang ada di komputer.
  • Tampilan komputer (hardware) akan berubah beberapa saat setelah sistem operasi memproses instruksi dan menjalankan apa yang diinginkan penggunanya.

Status Proses:

  • Ready, merupakan status dimana proses siap sebagai dieksekusi pada giliran berikutnya.
  • Running, merupakan status dimana ketika ini proses sedang dieksekusi oleh prosesor.
  • Blocked, merupakan status dimana proses tidak dapat dijalankan pada ketika prosesor siap/bebas.

Jenis-Jenis Sistem Operasi:

  1. Linux

Sistem operasi yang satu ini pertama kali diperkenalkan oleh seorang programmer bernama Linus Torvalds pada 1991. Linux menjadi salah satu sistem operasi favorit para programmer. Linux banyak digunakan di server korporasi, sains, dan sistem komputer cloud, seperti ditulis oleh Chron. Selain itu, Linux juga memiliki sifat open source yang berarti pengguna dapat memodifikasi dan mendistribusikannya secara bebas tanpa memerlukan lisensi.

  1. Windows

Windows adalah sistem operasi yang paling banyak digunakan di dunia selama dua dekade. Sistem operasi ini diluncurkan pertama kali pada 1985 oleh Microsoft Inc. Kemudian, Windows terus mengalami perkembangan yang pesat dari segi fungsi, tampilan, dan kualitas.

  1. MS DOS

MS DOS atau Disk Operating System (DOS) adalah pendahulu Microsoft Windows. DOS merupakan awal mula metode sistem operasi komputer yang digunakan oleh IBM. DOS sudah ada sejak beberapa dekade yang lalu. Salah satu kelebihan DOS adalah ukurannya yang kecil sehingga tidak memerlukan kapasitas penyimpanan (storage) yang besar. Selain itu, DOS juga bisa digunakan di berbagai perangkat. Namun, DOS mengharuskan penggunanya melakukan perintah dalam bentuk teks sehingga pengguna perlu mengingat berbagai format perintah yang ada. Adapun kekurangan DOS lainnya yaitu belum mendukung aplikasi atau software grafis. Tampilan DOS juga masih hitam putih dan tidak bisa menampilkan gambar.

  1. MacOS

MacOS merupakan sistem operasi yang dikembangkan oleh Apple. Layaknya produk Apple lainnya, MacOS memiliki user interface yang sangat simpel dan mudah dipahami. Sistem operasi ini dapat digunakan di semua perangkat keluaran Apple.

  1. Unix

Unix merupakan salah satu jenis sistem operasi yang sudah ada sejak lama, seperti DOS. Unix digunakan sebuah komputer mini sebagai server jaringan. Ini dikarenakan Unix ringan dan sangat membantu dalam proses pemindahan kerja dari satu komputer ke komputer yang lain. Salah satu kelebihan Unix adalah dapat digunakan secara multiuser atau lebih dari satu pengguna dalam waktu yang bersamaan. Selain itu, sistem file dalam Unix juga bersifat hirarkial yang akan memudahkanmu dalam mengakses data.

  1. Chrome OS

Chrome OS adalah salah satu jenis sistem operasi yang paling baru. Sistem operasi yang dikembangkan oleh Google ini dirilis pada Juni 2011. Chrome OS berbasis Linux dan hanya dapat digunakan di perangkat tertentu, seperti Chromebook.Sistem operasi yang satu ini memiliki tampilan yang minimalis. Selain itu, awalnyna Chrome OS juga hanya bisa menjalankan beberapa aplikasi sederhana.Namun seiring berjalannya waktu, kini Chrome OS dapat digunakan untuk menjalankan aplikasi-aplikasi Android.

Sumber:

Vermaat., E., Sebok., S., Freund., S., Campbell., J., dan Frydenberg., M. 2016. Discovering Computers 2016: Operating System. Boston: Cengage Learning.

https://kumparan.com/how-to-tekno/operating-system-definisi-fungsi-dan-jenisnya-1vx7JnWiDbf

https://www.sekawanmedia.co.id/sistem-operasi/

 

JURNAL PERKULIAHAN PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI: DIGITAL STORAGE

Standard

Elika Dwi Utami-2115061024-PSTI D

DIGITAL STORAGE

Digital Storage adalah bahan fisik tempat komputer menyimpan data, informasi, program, dan aplikasi. Perangkat penyimpanan adalah perangkat keras yang mencatat dan /atau mengambil item dari dan ke media penyimpanan. Banyak sekali jenis penyimpanan yang digunakan saat ini seperti eksternal hard disk, solid state driver (SSD), usb flash drive sampai dengan penyimpanan cloud storageCloud storage adalah media penyimpanan file berbasis online yang mengandalkan koneksi internet untuk akses data transparan bagi pengguna.

Didalam ruang penyimpanan terdapat dua instruksi yaitu membaca dan menulis. Membaca adalah proses pengiriman barang dari media penyimpanan ke memori, sedangkan menulis adalah proses pengiriman barang dari memori ke media penyimpanan.

Dalam media penyimpanan terdapat beban batas maksimal penyimpanan yang dapat ditampung,yang bisa disebut denga kapasitas. Kapasitas adalah jumlah byte yang dapat disimpan media penyimpanan. Berikut merupakan tabel kapasitas dari media penyimpanan:

Share Somethings: Teknologi Penyimpanan Komputer

Peran media penyimpanan pada perangkat komputer sangat penting, karena media penyimpanan yang mengatur mengenai berjalannya sebuah proses dan menyimpan data dengan aman. Media penyimpanan Komputer terbagi menjadi 3 kategori, yaitu Media penyimpanan Magnetik (Magnetic Disk), Media Penyimpanan Optical (Optical Disk), dan Media Penyimpanan Awan (Cloud Storage).

1. Media Penyimpanan Magnetik (Magnetic Disk)

Media Penyimpanan Magnetik merupakan media penyimpanan yang termasuk ke dalam penyimpanan sekuder (secondary storage) yang paling banyak dipakai pada sistem komputer modern.

Cara Kerja: Pada saat disk digunakan, motor drive berputar dengan kecepatan yang sangat tinggi. Ada sebuah read−write head yang ditempatkan di atas permukaan piringan tersebut. Permukaan disk terbagi atas beberapa track yang masih terbagi lagi menjadi beberapa sektor. Cakram fixed−head memiliki satu head untuk tiap−tiap track, sedangkan cakram moving−head (cakram keras) hanya memiliki satu head yang harus dipindah−pindahkan untuk mengakses dari satu track ke track yang lainnya.

  • Kelebihan: Kapasitas penyimpanan pada media ini lebih besar dari media penyimpanan lainnya bahkan sudah mencapai Petabyte dan Kecepatan akses datanya tinggi.
  • Kekurangan: Harganya lebih mahal jika dibandingkan dengan media penyimpanan lainnya.

Macam-macam Media Penyimpanan Magnetik :

  • DISKET

Pada tahun 1969, floppy disk pertama kali diperkenalkan. Saat itu hanya bisa membaca (read-only), jadi ketika data tersimpan tidak dapat dimodifikasi maupun dihapus. Ukurannya 8 inch dan dapat menyimpan data sekitar 80kB. Empat tahun kemudian, floppy disk yang sama muncul dan dapat menyimpan data sebanyak 256kB. Selain itu, memiliki kemampuan dapat ditulis kembali (writeable). Perkembangan selanjutnya, pada tahun 1990 lahir disk dengan ukuran 3 inci yang dapat menyimpan data sekitar 250 MB, atau biasa disebut juga Zip disk.

  • HARDDISK

Hard disk adalah jenis disk yang bersifat tetap, tidak perlu dikeluar-masukkan sebagaimana disket floppy. Umumnya terbuat dari bahan logam padu yang berbentuk piringan atau pelat. Sebuah hard disk biasanya terdiri dari lebih satu piringan atau lempengan yang dilapisi dengan oksida besi. Cara penyimpanan datanya hampir sama dengan disket floppy. Bahan hard disk yang keras dan kapasitas simpannya yang lebih besar, juga membedakannya dari disket floppy yang bahannya relatif elastis.

  • FLASHDISK

Flashdisk adalah piranti penyimpan dari floppy drive jenis lain dengan menggunakan kabel interface jenis USB (Universal Serial Bus). Flash drive ini bisa dibaca dan ditulis, sangat praktis dan ringan dengan ukuran berkisar 50 x 15 x 6 mm. Bahkan untuk saat ini, ukurannya semakin kecil dengan kapasitas yang jauh lebih besar, hingga mencapai 1 TB

  • MEMORY CARD

Memory Card merupakan media penyimpanan yang banyak dipakai pada peralatan komputer dan elektronik, seperti kamera digital, laptop, handphone, ipod serta video game console.

  • ZIP DRIVE

Zip Drive merupakan media penyimpanan magnetic dengan head yang sangat kecil dan dapat menampung data hingga 750 MB. Format ini menjadi yang paling populer di antara produk-produk jenis super-floppy tetapi tidak pernah mencapai status standar untuk menggantikan floppy disk 3,5 inci. Kemudian, CD-RW menggantikan posisi disk zip, dan perekam CD internal dan eksternal Zip-650 atau Zip-CD tersebut dijual dengan merek Zip.

2. Media Penyimpanan Optical (Optical Disk)

Media Penyimpanan Optical adalah media yang menyimpan data komputer yang dapat ditulis dan dibaca dengan menggunakan laser bertenaga rendah.

Cara Kerja: Media penyimpanan tersebut berputar dengan sangat kencang (putaran tersebut mempengaruhi kecepatan transfer data) dengan membaca data melalui optik yang berada pada perangkat pembacanya.

  • Kelebihan : Beratnya lebih ringan dari beberapa media penyimpanan Magnetic Disk.
  • Kekurangan : Kapasitas memorinya lebih kecil dari Magnetic Disk dan jika tergores maka resikonya data tidak akan terbaca.

Macam-macam Media Penyimpanan Optical:

  • CD

CD (Compact Disk) atau laser optical disk merupakan jenis piringan optik yang pertama kali muncul. Pembacaan dan penulisan data pada piringan ditangani melalui sinar laser. Oleh karena itu kecepatan akses piringan optis jauh lebih tinggi daripada disket. Di pasaran terdapat sedikitnya tiga macam piringan optik berbeda yang ditawarkan sesuai dengan kebutuhan, yaitu CD-ROM, CD-WORM, dan CD-Rewriteable.

  • CD-ROM

Dewasa ini compact disk (CD) banyak dipakai untuk media penyimpanan data. CD yang dipakai untuk menyimpan data yang sifatnya read only atau hanya dapat dibaca, namanya dikenal dengan CD-ROM. Pada umumnya produk-produk CD-ROM merupakan suatu pangkalan data (database), yang pengoperasiannya memerlukan paling sedikit seperangkat personal komputer dengan hard disk, CD drive, dan printer bila diperlukan. Data yang disimpan pada CD-ROM dapat berupa teks, grafik, gambar dan sebagainya. CD-ROM sesuai untuk menyimpan informasi yang sifatnya statis seperti arsip, kamus, ensiklopedia dan sebagainya. Sebagai media penyimpan data, CD-ROM memiliki sejumlah keunggulan.

  • WORM 

CD - Worm Farm - Rainbow Reading

CD-WORM kepanjangan dari Write once read many dapat ditulisi melalui komputer. Sesuai dengan namanya, perekaman hanya bissa dilakukan sekali. Sesuda perekaman, isinya tidak dapat diubah. CD ini berguna untuk menyimpan dokumen, rancangan gambar, lagu dan lain-lain yang dimaksudkan sebagai cadangan. CD ini sering dijual dengan label CD-R atau CD-Recordable.

  • CD-RW (compact disk rewiteable)

CD-RW Drive menggunakan sinar laser merah untuk menulis informasi dari komputer ke merekam discs, baik CD-R discs, yang tidak dapat dihapus, atau CD-RW discs, yang dapat terhapus dan tercatat sekitar 1000 kali. CD-RW drive yang digunakan untuk membuat CD audio, yang dapat diputar di hampir semua player, atau data discs, yang berguna untuk membuat cadangan atau mentransfer file.

  • DVD (Digital Video Disc)

DVD adalah generasi lanjutan dari teknologi penyimpanan dengan menggunakan media optical disc. DVD memiliki kapastias yang jauh lebih besar daripada CD-ROM biasa, yaitu mencapai 9 Gbytes. Teknologi DVD ini sekarang banyak dimanfaatkan secara luas oleh perusahaan musik dan film besar, sehingga menjadikannya sebagai produk elektronik yang paling diminati dalam kurun waktu 3 tahun sejak diperkenalkan pertama kali. Perkembangan teknologi DVD-ROM pun lebih cepat dibandingkan CD-ROM. 1x DVD-ROM memungkinkan rata-rata transfer data 1.321 MB/s dengan rata-rata burst transfer 12 MB/s.

3. Media Penyimpanan Awan (Cloud Storage)

Apa Itu Cloud Storage? - Gaptex.id

Cloud Storage adalah sebuah teknologi penyimpanan data digital yang memanfaatkan adanya server virtual sebagai media penyimpanan. Pada dasarnya teknologi Cloud Storage merupakan pengembangan dari sistem Komputasi Awan atau yang disebut juga dengan istilah cloud computing.

Cloud computing adalah sebuah istilah dalam ilmu komputer yang berarti komputasi awan yang berbasis internet atau biasa dalam dunia IT dengan sebutan “The Cloud”. Istilah lain dalam teknologi cloud computing yaitu Sebuah jaringan komputer yang saling berhubungan dengan komputer lain yang dapat dijalankan secara bersamaan.

Tidak seperti media penyimpanan perangkat keras pada umumnya seperti CD atau hard disk, Teknologi Cloud Storage tidak membutuhkan perangkat tambahan apapun. Yang anda perlukan untuk mengakses file digital anda hanyalah perangkat komputer atau gadget yang telah dilengkapi layanan internet.

Cara Kerjanya : Untuk dapat menyimpan data pada media ini kita diharuskan untuk mengunggah file tersebut dan untuk mengambil data kita harus mengunduh file tersebut.

Kelebihan Cloud Computing:

  1. Menghemat biaya dan ruang infratructure pembelian sumber daya komputer
  2. Bisa mengakses file dimana saja dan kapan saja
  3. Bisa menghemat waktu pada perusahaan sehingga bisa langsung fokus pada perkembangan infrastructure
  4. Dapat dengan mudah di monitoring dari satu server
  5. Operasional dan manajemen lebih mudah dan sederhana
  6. Menghemat biaya operasional pada sistem informasi yang dibangun
  7. Kolaborasi yang terpercaya

Kekurangan Cloud Computing:

  1. Komputer akan menjadi lemot  atau lambat atau tidak bisa dipakai sama sekali bila internet putus
  2. Komputer akan menjadi lambat kinerjanya jika koneksi internet kita juga lambat
  3. Komputer akan menjadi sangat lambat karena diakses oleh banyak pengguna sehingga server akan menerima banyak sekali permintaan
  4. Jika tidak mempunyai backup yang handal maka hal terburuk ini akan timbul karena semua data berada di satu server pada cloud computing

Jenis-Jenis Komputasi Cloud:

Tiga jenis utama komputasi cloud antara lain:
1. Infrastructure as a Service
2. Platform as a Service
3. Software as a Service
Setiap jenis komputasi cloud memberikan tingkat kontrol, fleksibilitas, dan pengelolaan yang berbeda sehingga Anda dapat memilih rangkaian layanan yang tepat sesuai dengan kebutuhan.
Referensi:

 

JURNAL PERKULIAHAN PENGETAHUAN LINGKUNGAN : G20 DAN COP26

Standard

Elika Dwi Utami-2115061024-PSTI D

Event G20 dan COP26

G20

See the source image

G20 atau Group of Twenty adalah forum kerja sama multilateral yang terdiri dari 19 negara utama dan Uni Eropa (EU). G20  merepresentasikan lebih dari 60% populasi bumi, 75% perdagangan global, dan 80% PDB dunia. Anggota G20 terdiri dari Afrika Selatan, Amerika Serikat, Arab Saudi, Argentina, Australia, Brasil, India, Indonesia, Inggris, Italia, Jerman, Kanada, Meksiko, Korea Selatan, Rusia, Perancis, Tiongkok, Turki, dan Uni Eropa.

Pada tahun ini Indonesia resmi meneruskan estafet presidensi G20 dari Italia serta pertama kalinya Indonesia akan memegang presidensi G20 pada tahun 2022, penyerahan tersebut dilakukan pada sesi penutupan KTT G20 Roma yang berlangsung di La Nuvola, Roma, Italia. Presiden Jokowi menjelaskan bahwa presidensi G20 Indonesia akan menggiatkan upaya bersama untuk pemulihan ekonomi dunia dengan tema “Recover Together, Recover Stronger”. Dengan komitmen pertumbuhan yang inklusif, people-centered, serta ramah lingkungan dan berkelanjutan.

Sejarah G20:

G20 dibentuk pada 1999 atas inisiasi anggota G7, G20 merangkul negara maju dan berkembang untuk bersama-sama mengatasi krisis, utamanya yang melanda Asia, Rusia, dan Amerika Latin. Adapun tujuan G20 adalah mewujudkan pertumbuhan global yang kuat, berkelanjutan, seimbang, dan inklusif.

G20 pada awalnya merupakan pertemuan Menteri Keuangan dan Gubernur Bank Sentral. Namun sejak 2008, G20 menghadirkan Kepala Negara dalam KTT dan pada 2010 dibentuk pula pembahasan di sektor pembangunan. Sejak saat itu G20 terdiri atas Jalur Keuangan (Finance Track) dan Jalur Sherpa (Sherpa Track). Sherpa diambil dari istilah untuk pemandu di Nepal, menggambarkan bagaimana para Sherpa G20 membuka jalan menuju KTT (Summit).

Tujuan G20:

Tujuan utama G20 adalah menghimpun para pemimpin Negara ekonomi maju dan berkembang utama dunia untuk mengatasi tantangan ekonomi global. Pertemuan para pemimpin Negara G20 dilakukan setiap setahun sekali, sedangkan pertemuan para Menteri Keuangan dan Gubernur Bank Sentral dilakukan beberapa kali dalam setahun.

Manfaat G20 bagi Indonesia:

  • Presidensi G20 di tengah pandemi membuktikan persepsi yang baik atas resiliensi ekonomi Indonesia terhadap krisis.
  • Merupakan bentuk pengakuan atas status Indonesia sebagai salah satu negara dengan perekonomian terbesar di dunia, yang juga dapat merepresentasikan negara berkembang lainnya.
  • Momentum presidensi ini hanya terjadi satu kali setiap generasi (+ 20 tahun sekali) dan harus dimanfaatkan sebaik mungkin untuk memberi nilai tambah bagi pemulihan Indonesia, baik dari sisi aktivitas ekonomi maupun kepercayaan masyarakat domestik dan internasional.
  • Indonesia dapat mengorkestrasi agenda pembahasan pada G20 agar mendukung dan berdampak positif dalam pemulihan aktivitas perekonomian Indonesia.
  • Menjadi kesempatan menunjukkan kepemimpinan Indonesia di kancah internasional, khususnya dalam pemulihan ekonomi global. Dari perspektif regional, Presidensi ini menegaskan kepemimpinan Indonesia dalam bidang diplomasi internasional dan ekonomi di kawasan, mengingat Indonesia merupakan satu-satunya negara di ASEAN yang menjadi anggota G20.
  • Membuat Indonesia menjadi salah satu fokus perhatian dunia, khususnya bagi para pelaku ekonomi dan keuangan. Hal ini dapat dimanfaatkan untuk menunjukkan (showcasing) berbagai kemajuan yang telah dicapai Indonesia kepada dunia, dan menjadi titik awal pemulihan keyakinan pelaku ekonomi pascapandemi, baik dari dalam negeri maupun luar negeri.
  • Pertemuan-pertemuan G20 di Indonesia juga menjadi sarana untuk memperkenalkan pariwisata dan produk unggulan Indonesia kepada dunia internasional, sehingga diharapkan dapat turut menggerakkan ekonomi Indonesia. 

Kerugian Indonesia Menjadi Anggota G20:

  • Sektor Perikanan

    Diperkirakan Indonesia mengalami kerugian US$ 200 juta/tahun atau Rp 2,4 triliun, karena produk perikanan kena tarif impor tinggi oleh negara-negara angggota G20 di Uni Eropa. Kerugian berasal dari tarif impor yang tinggi menyebabkan daya saing rendah. Sehingga ini menjadi salah satu bentuk kekurangan dari G20 ini dimana tarif penangan yang tinggi.

     

    COP26 See the source image

COP26 merupakan singkatan dari Conference of the Parties ke-26 yaitu badan pembuat keputusan tertinggi dari United Nations Framework Convention on Climate Change, yang ditanda tangani pada 1992. Namun COP baru berlangsung pertama kali pada tahun 1995. Dalam forum tingkat tinggi tahunan ini, ada 197 negara yang terlibat pertemuan untuk membicarakan dan menanggulangi isu perubahan iklim global. COP pertama diadakan Maret 1995 di Berlin, Jerman. Untuk tahun ini, COP26 digelar di Glasgow, Skoltlandia, Inggris Raya pada 1-12 November 2021.

Conference of the Parties (COP) atau Pertemuan Para Pihak, COP adalah forum tingkat tinggi tahunan bagi 197 negara untuk membicarakan perubahan iklim dan bagaimana negara-negara di dunia berencana untuk menanggulanginya. Perwakilan dari berbagai negara, NGO, bisnis, grup keagamaan, ilmuwan, serta delegasi dari berbagai masyarakat adat akan menghadiri COP26. Termasuk juga media dari berbagai negara yang akan meliput perhelatan akbar ini.

COP26 menandakan pertemuan ke-26 sejak konvensi PBB itu diberlakukan pada 21 Maret 1994. Tahun ini pertemuan berlangsung di Glasgow – kota terbesar di Skotlandia, Inggris Raya, pada 1-2 November 2021. Pertemuan ini akan sangat penting dan menjadi pertemuan tingkat tinggi pertama di mana kita akan mengevaluasi kemajuan yang telah dilakukan, begitu pula kegagalannya , sejak Persetujuan Iklim Paris ditandatangani pada 2015 yang dikenal sebagai Paris Accord, perjanjian yang pada dasarnya adalah rencana kemanusiaan untuk menghindari bencana iklim.

Tujuan COP26

Tugas utama COP26 adalah melakukan peninjauan target-target setiap negara terkait emisi yang diajukan. Pelaksanaan COP26 akan digilir di antara lima wilayah PBB, yakni Afrika, Asia, Amerika Latin dan Karibia, Eropa Tengah dan Timur dan Eropa Barat dan Lainnya.

Pentingnya COP26 Bagi Isu Perubahan Iklim

COP26 adalah pertemuan pertama yang akan mengevaluasi hasil dari Paris Accord atau Persetujuan Iklim Paris pada 2015 lalu. Secara singkat, Perjanjian tersebut bertujuan untuk menghindari bencana akibat perubahan iklim global.

Dalam Paris Accord, disepakati jika pemanasan global naik hingga 1.,5 derajat celcius di atas suhu yang pernah dialami di era praindustri, maka akan terjadi banyak perubahan yang tak dapat dihindarkan. Dengan itulah, rencana yang dibuat harus dilaksanakan. Adapun target-target utama saat Paris Accord 2015 atau ketika COP21 yaitu setiap negara harus berjanji untuk:

  • Melakukan pengurangan emisi gas rumah kaca.
  • Mendorong peningkatan produksi energi terbarukan.
  • Mempertahankan suhu global di bawah 2 derajat celcius, atau idealnya maksimal 1,5 derajat celcius.
  • Komitmen menyumbangkan miliaran dolar untuk dampak perubahan iklim yang dihadapi oleh negara-negara miskin.

Manfaat COP26 untuk Indonesia

COP26 momentum Indonesia jadi negara destinasi Green Investment. Staf Khusus Menteri Keuangan Bidang Perumusan Kebijakan Fiskal dan Makroekonomi, Masyita Crystallin mengatakan COP 26 dapat menjadi momentum Indonesia sebagai negara destinasi ‘Green Investment’.

Hal ini mengingat Indonesia memiliki potensi besar untuk menurunkan emisi dari sektor kehutanan dan sektor energi dan transportasi sebesar 650 Mton CO2e dan 398 Mton CO2e, jika dibantu oleh pendanaan internasional.

Oleh sebab itu, Masyita mengajak seluruh pihak untuk berinvestasi untuk ketahanan dalam perubahan iklim. Investasi yang harus dilakukan dalam ketahanan perubahan iklim di antaranya self-protection dengan masyarakat mengambil langkah proaktif untuk meminimalkan dampak perubahan iklim.

Investasi swasta juga sangat dibutuhkan karena dana publik saja tidak akan cukup untuk dapat mencapai tujuan net zero seperti yang diharapkan. Kerja sama seluruh pihak sangat penting.

Sumber:

https://www.bi.go.id/id/G20/Default.aspx

https://www.kemenkeu.go.id/single-page/draft-g20/

https://www.indonesia.go.id/kategori/editorial/3227/jadi-presidensi-g20-indonesia-berpeluang-raih-manfaat-ekonomi

https://betahita.id/news/detail/6700/-konflik-dan-kerusuhan-mengancam-jika-cop26-gagal-.html?v=1635287120

https://www.cnnindonesia.com/teknologi/20211102203809-199-715775/apa-yang-mereka-bicarakan-di-cop26-dan-mengapa-anda-harus-peduli/2

JURNAL PERKULIAHAN PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI: TOPIK 7

Standard

Elika Dwi Utami-2115061024-PSTI D

INPUT AND OUTPUT DEVICES

 

See the source image

Komputer yang ada seperti sekarang ini harus dilengkapi dengan sejumlah komponen agar bisa bekerja sesuai dengan harapan penggunanya. Komponen sangat beragam, sehingga dalam dunia teknologi dikenal ada dua istilah, yakni input dan output devices. Perangkat input (input device) yang berfungsi untuk memasukkan perintah untuk kemudian di proses dan hasil akhirnya akan ditampilkan oleh perangkat output (output device).

Untuk dapat berjalan dengan baik, komputer harus dilengkapi dengan kedua bagian tersebut. Jika salah satunya tidak terpenuhi, maka komputer tidak dapat berjalan dengan baik. Ada banyak input dan output device yang sering digunakan pada kehidupan sehari-hari. Apa sajakah itu? Yuk simak penjelasan berikut.

Input Devices

See the source image

Input Devices adalah perangkat komputer yang memungkinkan data untuk dimasukkan ke dalam komputer yang kemudian data tersebut akan di proses. Berikut ini merupakan beberapa contoh dari input devices:

  • Keyboard berfungsi untuk memasukkan data ke dalam aplikasi dan mengetik perintah ke dalam CLI Interface.
  • Numeric Key Pad berfungsi memasukkan data numerik ke dalam ATM, POS Terminals, Chip an Pin, Mobile Phone dan lain-lain.
  • Mouse berfungsi untuk mengontrol kursor pada layer saat mengklik ikon, pengaturan menu, memilih windows dan mengarahkan kursor.
  • Touch Pad  digunakan sebagai pengarah kursor pada laptop.
  • Tracker Ball  digunakan oleh user yang cenderung memiliki pergerakan yang sangat cepat (lebih akurat dari pada mouse).
  • Remote Control  digunakan untuk mengontrol siaran pada TV dan sebagai menu options serta multimedia system.
  • Joystick  digunakan dalam game dan simulator.
  • Driving Wheel  digunakan oleh user saat bermain game simulasi balapan atau driving.
  • Touch Screen  digunakan pada tablet, point of sale, dan interactive white board.
  • Scanners digunakan untuk scan dokumen maupun foto.
  • Digital Camera digunakan untuk mengambil foto dan data dapat dikirimkan ke dalam computer.
  • Videos Camera berfungsi untuk merekam video.
  • Microphone berfungsi untuk menginput suara ke dalam komputer serta digunakan dalam aplikasi pengenalan suara.
  • Graphics Tablet  digunakan untuk menggambar secara digital (biasanya menggunakan stylus pen).
  • Web Cams digunakan oleh user saat melakukan panggilan video (video conference atau web conference).
  • Light Pens  digunakan oleh user untuk menggambar pada layer dalam aplikasi CAD.

Dan terdapat pula sensor yang masuk sebagai perangkat input. Berikut beberapa sensor serta contoh penggunaannya adalah sebagai berikut :

  • Sensor temperatur, sering digunakan di rumah kaca untuk mengukur temperatur ruangan.
  • Sensor cahaya, digunakan oleh umpire untuk mengecek kondisi cahaya pada pertandingan kriket.
  • Sensor kelembaban, digunakan untuk mengukur tingkat kelembaban tanah pada rumah kaca.
  • Sensor kedalaman (water-level), digunakan di mesin cuci untuk mengukur tingkat kedalaman.
  • Sensor jarak, digunakan pada kendaraan untuk mengukur jarak saat parkir.
  • Sensor pergerakan, digunakan untuk mendeteksi pergerakan yang akan memicu alarm.
  • Sensor tekanan, digunakan pada alarm anti-pencurian.

Direct Data Entry and Associated Devices

  • Magnetic strip readers, berfungsi untuk membaca data yang ada pada magnetic stripes pada bagian belakang kartu. Biasanya digunakan pada kartu atm, permainan arcade, kartu kamar hotal, dan kartu voucher.
  • Chip and pin readers, digunakan pada POS kasir untuk melakukan pembayaran yang aman dengan menggunakan kartu debit atau kredit.
  • Contactless cards, digunakan oleh pembeli untuk membayar produk pada POS kasir tanpa perlu memasukkan nomor PIN menggunakan teknologi RFID. Biasanya transaksi ini dibatasi hanya untuk jumlah kecil.
  • Radio Frequency Identification (RFID), yaitu alat untuk membaca informasi yang disimpan pada chip silikon kecil yang biasa ditanam pada stiker atau kartu dengan menggunakan gelombang radio.
  • Magnetic Ink Character Reader (MICR), yaitu alat yang digunakan untuk membaca karakter yang ditulis atau dicetak denga tinta khusus. Karakter ini kemudian diubah kedalam bentuk digital yang dapat dimengerti oleh komputer.
  • Optical Mark Reader, digunakan untuk membaca tanda yang ditulis dengan pena atau pensil yang g ditulis atau dicetak denga tinta khusus. Karakter ini kemudian diubah kedalam bentuk digital yang dapat dimengerti oleh komputer.
  • Optical Character Reader, digunakan untuk memindai teks dari salinan dalam bentuk cetak dan mengubahnya ke dalam bentuk yang dapat diedit pada aplikasi pengolah kata.
  • Barcode scanner, digunakan untuk memindai kode batang yang menyimpan informasi yang unik tentang suatu produk, termasuk harga.

Output Devices

Output Devices adalah perangkat keluaran yang dapat menghasilkan atau menampilkan output atau hasil dari pengolahan data komputer berupa suara, video, cetakan (hardcopy), teks, gambar, dan sebagainya. Perangkat tersebut sebagai berikut.

  • Cathcode Ray Tube (CTR) Monitor adalah perangkat untuk menampilkan layar komputer, monitor vide, televisi, dan oskiloskop.
  • Liquid Crystal Display (LCD) Monitor adalah perangkat teknologi kristal air pada layar monitor untuk membuat grfis di monitor.
  • In Plane Switching (IPS/LCD) Monitor adalah perangkat teknologi bidang pandang kebar dengan prinsip polomer kristal cair dengan sudut pandang baik dan kecepatan respon yang cepat.
  • Light-Emitting Liode (LED) Minotor adalah perangkat monitor atau layar yang biasa papan iklan dan sebagainya dengan kemampuan menghasilkan gambar lebih tajam dibanding LCD.
  • Touch screen adalah layar monitor yang dapat digunakan oleh komputer untuk menggerakkan layar dengan sentuhan jari tangan.
  • Projector adalah pengkat yangbekerja dengan mengintegrasikan sumber cahaya, sistem optic elektronik, dan display dengan tujuan memproyeksikan gambar atau video ke sebuah layar.
  • Inkjek Printer adalah perangkat mencetak menggunakan tinta hingga mampu menghasilkan cetakan.
  • Laser Printer adalah perangkat pencetakan berupa tinta bubuk atau toner yang menggunakan perangkat infra merah.
  • Dot Matrix Printer adalah perangkat pencetakan menggunakan mesin pengetuk untuk mencetak data dokumen rangkap. Namun kekurangannnya perangkat ini menghasilkan suara yang bising dan cenderung menggangu.
  • Wide Format Printer adalah perangkat pencetakan yang mampu mencetak dengan bahan yang lebih besar dibanding jenis printer lainnya.
  • 3D Printer adalah perangkat mencetak untuk membuat benda dalam bentuk tiga dimensi.
  • Speakers adalah perangkat output yang dapat menghasilkan keluar data berupa audio/suara.
  • Actuator adalah bagian dari perangkat yang membantu mencapai mobilitas dengan mengubah energi menjadi mekanik. Misalnya motors, buzzer, heater, lights.

 

SUMBER: 

https://youtu.be/9xQjaxvQLFs

 

Journal Pengantar Teknologi Informasi

Standard

Elika Dwi Utami-2115061024-PSTI D

Computing Components

Computing Components adalah komponen dari komputer berupa perangkat keras dan perangkat lunak. Perangkat keras komputer dapat dilihat oleh mata dan di disentuh oleh tangan, sedangkan perangkat lunak tidak dapat dilihat oleh mata dan tidak dapat disentuh oleh tangan. Komponen-komponen ini berfungsi untuk menjalankan sebuah komputer. Baik itu dalam proses menerima ataupun mengirimkan sebuah data.  Adapun komponen-komponen komputer sebagai berikut :

1. Casing Komputer / Casing CPU

1. Casing Komputer / Casing CPU
Casing Komputer atau Casing CPU merupakan Komponen komputer perangkat keras terluar dimana fungsi casing komputer yaitu sebagai tempat-tempat meletakkan dan memisahkan komponen utama komputer seperti unit pemrosesan dan unit penyimpanan serta melindungi komponen komputer agar terhindar dari kerusakan.

2. Motherboard 

Motherboard atau biasa disebut dengan Mainboard, Baseboard adalah Papan Sirkuit Cetak (Printed Circuit Board – PCB). Motherboard inilah yang menampung seluruh komponen yang memiliki peran penting dalam sistem, seperti CPU, slot RAM, VGA Port, USB Port dan lainnya.

Mengenai fungsinya, Motherboard memiliki fungsi penting yaitu untuk menyediakan akses bagi setiap komponen dalam melakukan komunikasi satu dengan yang lain. Selain itu, motherboard juga berfungsi untuk meningkatkan fleksibilitas dari komputer itu sendiri.

3. Processor (CPU)

Tips Memilih Prosesor yang Tepat untuk Kebutuhan Gaming

CPU (Central Processing Unit) adalah salah satu jenis perangkat keras dari komputer yang digunakan untuk menangani instruksi yang diberikan. CPU sering juga dikatakan sebagai Processor yang merupakan otak dari sebuah komputer. Sebab, CPU yang mengatur segala aktivitas dan jalannya program yang terdapat dalam komputer.

4. Cloud Computing

Pengertian Cloud Computing : Kelebihan, Kekurangan dan Cara Kerja

Cloud computing atau komputasi adalah sebuah proses pengolahan sistem daya komputasi, melalui jaringan internet yang menghubungkan antara satu perangkat komputer dengan komputer lain, dalam waktu yang sama.

Sehingga, komputasi awan sendiri juga termasuk dalam teknologi yang menjadikan internet sebagai center of server untuk mengelola data pengguna (user). Dengan menggunakan cloud computing, maka anda tidak perlu menginstall sebuah aplikasi secara manual, dan memudahkan dalam mengakses informasi melalui internet.

5. Data Representation

Representasi data terdapat 2 jenis, yaitu representasi analog dan digital. Dalam representasi analog, kuantitas suatu besaran dinyatakan dengan tegangan, arus atau jarak perpindahan yang sebanding dengan nilai kuantitas tersebut. Sedangkan, dalam representasi digital, sebuah kuantitas dinyatakan tidak secara proporsional terhadap nilainya tetapi dinyatakan sengan simbol digit.

6. Memory

Pengertian Memori : Fungsi, Jenis, Karakteristik & Cara Kerja [Lengkap]

Memori terdiri dari komponen elektronik yang menyimpan instruksi yang menunggu untuk dieksekusi oleh prosesor, data yang dibutuhkan oleh instruksi tersebut, dan hasil pengolahan data.

Jenis-jenis memory diantara yaitu :

  1. RAM adalah memori volatile (sementara) yang digunakan untuk mempercepat eksekusi pemrosesan data.
  2. ROM (Read Only Memory) mengacu pada chip memori untuk menyimpan data permanen dan instruksi.
  3. CMOS, menggunakan daya baterai untuk mempertahankan informasi ketika daya ke computer mati

7. Adapters

Adapters memiliki fungsi sebagai pengkoneksi antar perangkat menggunakan USB untuk melakukan transfer data dengan berbasis kabel. Perangkat ini tersedia dalam bentuk modul USB eksternal (dongle) serta kartu PCl atau PCl Express (PCle) yang dihubungkan ke slot kosong pada motherboard.

8. Buses

Sebuah bus mengizinkan berbagai macam device untuk menjangkau system agar dapat berkomunikasi dengan yang lainnya. Kemudian, word size merupakan angka dari bit yang dapat processor interpretasikan dan eksekusi dalam waktu yang telah ditentukan. Dalam sebuah computer biasanya memiliki tiga tipe dari sebuah buses, yaitu: Sistem bus, Backside Bus, Expansion bus.

9. Power Supply & Battery

power-supply-bekas

Power supply adalah suatu daya yang digunakan untuk menyediakan listrik ke semua komponen dalam computer anda. Biasanya kotak persegi panjang dan biasanya diposisikan di salah satu sudut dari komputer.

References :

https://www.teknoblas.com/2019/10/komponen-komponen-komputer.html

https://www.sekawanmedia.co.id/cloud-computing/

https://kuchiran.net/blog/komponen-komputer-dan-fungsinya/

http://marsheragadeafinex.blogspot.com/2013/07/komponen-utama-dalam-komputer.html