Fitur Microsoft Word Yang Wajib Diketahui Mahasiswa

Tentunya Microsoft Word sudah bukan aplikasi yang asing lagi bagi para mahasiswa, terutama mereka yang sudah ada di tingkat akhir studinya. Biasanya, mahasiswa akan sibuk menggunakan aplikasi ini untuk tugas, laporan, dan mengerjakan skripsi. Apabila kamu seorang mahasiswa yang sering menggunakan aplikasi Word, simak lebih lanjut artikel ini.

Fitur-Fitur Microsoft Word Bagi Mahasiswa

Sebenarnya, ada banyak fitur Microsoftword yang bisa digunakan oleh para mahasiswa. Tetapi, kali ini artikel ini akan membahas 4 fitur penting yang sebaiknya kamu ketahui, untuk dapat membantu kamu mengerjakan tugas atau skripsi dengan lebih lancar. Tidak hanya itu, membiasakan diri dengan menggunakan fitur-fitur ini kedepannya dapat menjadi skill yang berguna ketika bekerja. Berikut fitur-fitur penting yang sebaiknya kami ketahui.

1.     Membuat Daftar Isi

Daftar isi adalah bagian terpenting ketika mengerjakan skripsi. Akan menyusahkan apabila harus mengisi satu-satu daftar tersebut secara manual. Nah, di aplikasi Word ini sudah ada fitur yang dapat membantu kamu untuk segera mengisi halaman daftar isi secara otomatis. Sehingga membuat daftar isi di word menjadi lebih mudah, bagaimana caranya?

 

Letakkan kursor di halaman kamu ingin menambahkan daftar isi. Buka References > Table of Contents dan pilih style otomatis. Jika ada perubahan pada dokumen yang mempengaruhi daftar isi, cukup klik kanan daftar isi dan pilih Update Field.

2.     Meletakkan Referensi

Bagian referensi juga merupakan bagian yang paling penting yang harus ada baik di tugas-tugas ataupun skripsi mahasiswa. Tanpa perlu mengetik satu-satu referensi kamu dan menyesuaikan dengan format referensi yang ada, kamu sudah dapat memasukkan referensi secara otomatis.

  • Letakkan kursor kamu pada teks yang ingin dikutip.
  • Buka Reference > Style, dan pilih gaya kutipan yang kamu harus gunakan
  • Pilih Insert Citation.
  • Pilih Add New Source dan isi informasi tentang sumber kamu.

 

3.     Membuat Header dan Footer

Header adalah teks yang ditempatkan di bagian atas halaman, sedangkan footer adalah teks ditempatkan di bagian bawah, atau kaki, halaman. Biasanya area ini digunakan untuk menyisipkan informasi dokumen, baik itu nama dokumen, judul bab, tanggal pembuatan, atau nomor halaman.

  • Masuk ke Insert > Header or Footer. Pilihlah tipe header yang ingin kamu gunakan pada tugas kamu.
  • Tambahkan atau ubah teks untuk header atau footer. Untuk mengedit header atau footer yang sudah dibuat, klik dua kali.
  • Untuk menghilangkan header, seperti misalnya ingin menghapusnya dari halaman judul, pilih dan centang kotak Different First Page.
  • Untuk menghapus, pilih Insert > Header or Footer > Delete Header (or Footer).

 

4.     Mengatur Spasi Antar Kalimat

Biasanya ketika mengerjakan skripsi, ada format spasi antar kalimat sendiri yang harus diikuti sebelum dapat menyerahkan hasil tugas akhir tersebut. Kamu dapat mengatur ruang antara baris teks dalam dokumen kamu melalui menu line spacing.

 

Buka Design > Paragraph Spacing. Pilih salah satu dari opsi yang tersedia. Jika kamu ingin membuat spasi tunggal di dokumen, pilih No Paragraph Space. Untuk kembali ke pengaturan yang semula, buka Design > Paragraph Spacing dan pilih opsi di bawah Style Set.

Kesimpulan

Itulah 4 fitur utama di Microsoft Word yang perlu diketahui oleh mahasiswa. Kamu dapat menerapkan ini dalam tugas-tugas, laporan, dan skripsi. Selain itu, mengetahui kegunaan fitur-fitur ini dapat juga dimasukkan ke dalam CV sebagai skill yang sudah kamu kuasai. Masih banyak fitur lainnya yang ada di Word, untuk mengetahui lebih lanjut, coba cek Microsoftword.id.

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


*

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>